Kode Remot Chunghop Dan Cara Mengaturnya 

Kode Remot Chunghop adalah salah satu merek remot kontrol universal yang dirancang untuk dapat digunakan untuk berbagai jenis merek dan model TV yang berbeda. Remot TV Chunghop memiliki tombol-tombol yang dapat diprogram ulang sesuai dengan merek dan model TV yang kamu gunakan.

Remot TV ini juga bisa digunakan untuk mengontrol televisi seperti mengubah saluran channel, meninggikan atau menurunkan volume suara, mengubah tampilan gambar seperti kontras atau kecerahan warna, dan melakukan pengaturan lainnya sesuai dengan fitur yang ada pada perangkat TV.

Umumnya remot TV Chunghop terdiri dari tombol dasar seperti tombol off/on, tombol saluran channel, tombol volume, dan tombol menu, serta tombol-tombol tambahan untuk mengakses fungsi dan fitur khusus.

Ketahui Apa itu Remot Chunghop

Kode Remot Chunghop

Chunghop adalah merek dari salah satu remot kontrol universal yang diproduksi oleh perusahaan asal China. Remot kontrol ini memang khusus dirancang untuk bisa diprogram dan digunakan dengan berbagai perangkat elektronik seperti TV, AC, DVD Player, dan alat elektronik lainnya.

Remot Chunghop sering digunakan sebagai alat alternatif pengganti remot kontrol asli yang hilang atau rusak. Chunghop menawarkan berbagai model remote control yang dilengkapi dengan berbagai fitur, seperti backlight, tombol-tombol makro, dan sebagainya. Remote Chunghop umumnya terjangkau dan mudah ditemukan di toko-toko elektronik atau toko online.

Ketika remot TV bawaan rusak dan tidak bisa digunakan, kamu bisa menggunakan remot universal sebagai penggantinya. Remot Chunghop menjadi salah satu merek remot TV yang banyak digunakan karena perannya yang memang multifungsi.

Remot buatan China ini memiliki beberapa tipe diantaranya Chunghop RM-168B, RM-109E, RM-168GS, dan masih banyak lagi. Kamu bisa menggunakan remot ini dengan cara mengatur dan memasukkan kode khusus.

Baca Juga:  Pengertian Rectifier: Fungsi, Bagian, Jenis dan Rangkaiannya

Macam-Macam Seri Remot Chunghop

  1. RM-88E: Remot serbaguna yang memiliki 1000 kode
  2. RM-139EX: Remot kontrol universal yang sangat kompatibel dengan lebih dari 1000 merek dan mode
  3. RM-398E: Remot kontrol serbaguna dengan fungsi pembelajaran, sehingga kamu bisa mengontrol perangkat dengan kode khusus
  4. RM-133E: Remot kontrol 3 in 1 untuk kebutuhan TV, AC, dan VCD
  5. RM-306E: Remot kontrol yang serbaguna untuk kebutuhan TV, DVD, dan AC.

Langkah-Langkah Mengaktifkan Remot Chunghop

Berikut ini adalah tata cara umum yang biasa digunakan untuk mengatur dan mengaktifkan remot Chunghop:

  • Pastikan jika remot Chunghop memiliki baterai yang cukup dan sesuai dengan spesifikasi model dan merek TV yang dianjurkan.
  • Tentukan kode remot untuk merek dan model TV yang kamu gunakan. Untuk mengetahui daftar kode remot kamu bisa mencari kode untuk TV kamu secara manual di panduan penggunaan remot Chunghop atau bisa juga di situs website resmi Chunghop.
  • Tekan dan tahan tombol set atau setting yang ada pada remot Chunghop selama 3 detik hingga lampu indikator pada remot menyala.
  • Masukkan kode remot TV dengan menggunakan tombol-tombol angka yang ada pada remot. Nantinya, lampu indikator pada remot akan mati jika kode remot sudah berhasil dimasukkan dan aktif.
  • Pastikan kamu mengecek remot Chunghop berfungsi dengan cara menekan tombol power on/off. Jika TV sudah berhasil dimatikan atau dinyalakan itu berarti remot Chunghop sudah berhasil diatur dan diaktifkan.

Jika kode remot yang kamu masukkan tidak berhasil, kamu bisa mengulangi langkah-langkah pada poin 3 sampai 5 dengan pilihan kode remot lainnya sampai kamu berhasil. Apabila sudah mencoba berkali-kali namun masih belum berhasil juga, maka bisa saja remot Chunghop memang tidak kompatibel dengan TV yang kamu gunakan.

Baca Juga:  Kode TV COOCAA dan Cara Setting Remot

Daftar Kode Remot Control Chunghop

Kode Remot Chunghop

Sebelum mengaktifkan dan menggunakan remot Chunghop, pastinya kamu harus mengetahui daftar kode-kode yang bisa kamu coba. Berikut kumpulan kode-kode remot control Chunghop.

  1. Kode Remot Toshiba: 069, 125, 233, 004, 054, 069, 134, 135, 142, 150, 191, 194, 206, 231, 260.
  2. Kode Remot Vegatron: 181, 335, 104, 369, 333, 368, 224, 102, 073, 178, 187, 332, 335.
  3. Kode Remot Sanken: 013, 038, 043, 055, 072, 085, 128, 111, 119, 128, 131, 136, 158, 159, 171, 193.
  4. Kode Remot Sanyo: 015, 049, 136, 197, 000, 001, 003, 004, 009, 013, 049, 108, 110, 180, 209.
  5. Kode Remot Polytron: 002, 008, 014, 015, 022, 031, 032, 051, 076, 082, 083, 087, 089, 102, 106.
  6. Kode Remote Samsung: 000, 001, 002, 003, 004, 005, 006, 007, 008, 009, 015, 016, 017, 018, 019.
  7. Kode Remote Panasonic: 001, 002, 004, 006, 011, 015, 019, 027, 034, 037, 038, 042, 053, 057, 064.
  8. Kode Remote Philips: 001, 002, 003, 004, 006, 008, 019, 062, 068, 069, 075, 076, 086, 087, 088.
  9. Kode Remote Fujitec: 019, 032, 046, 050, 053, 056, 063, 083, 099, 112, 117, 128, 144, 165.
  10. Kode Remot Fortune: 002, 008, 015, 018, 024, 031, 049, 054, 062, 069, 084, 091, 103, 121, 135
  11. Kode Remot Hitachi: 015, 010, 280, 157, 080, 160, 007, 006, 371, 008, 048, 336, 252, 302, 240, 301, 179, 027.
  12. Kode Remot Itech: 073, 181, 224, 102, 187, 178, 346, 308, 325, 357, 370, 368.
  13. Kode Remot Solitron: 333, 335, 368, 073, 308, 325, 357, 370, 120, 102, 320, 332, 330, 346, 347.
Baca Juga:  Diagram Batang: Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Cara Membuatnya

Bagaimana Jika Kode Remot Tidak Berfungsi?

  1. Coba periksa apakah kode remot yang kamu masukkan sudah benar-benar sesuai dengan merek dan model perangkat TV yang kamu gunakan. Pastikan kode remot yang kamu masukkan sudah tepat.
  2. Pastikan jika baterai remot Chunghop memiliki daya yang cukup. Baterai yang lemah atau habis juga bisa mempengaruhi fungsi remot.
  3. Pastikan jika remot dan perangkat yang kamu gunakan tidak memiliki hambatan apapun.
  4. Coba carilah kode remot yang berbeda untuk merek dan model perangkat TV kamu. Beberapa TV mungkin saja membutuhkan kode yang berbeda untuk bisa terhubung dengan remot Chunghop.
  5. Jika remot kontrol masih tidak berfungsi kamu bisa mencoba menggunakan remot kontrol asli perangkat TV atau membeli remot kontrol universal yang memang cocok dengan spesifikasi TV kamu.

Jika semua cara-cara tersebut sudah kamu lakukan namun remot Chunghop masih belum aktif dan berfungsi, bisa saja masalahnya terletak pada TV atau remot kontrol tersebut, jadi kamu mungkin saja membutuhkan bantuan pemeriksaan perangkat oleh ahlinya.

Beberapa seri remot Chunghop memiliki fitur-fitur seperti pembelajaran, tombol volume yang bisa diprogram, dan kemampuan untuk bisa mengontrol banyak perangkat sekaligus. Jadi, pastikan kamu memilih seri remot Chunghop yang sesuai dengan kebutuhan.

Demikian informasi mengenai daftar kode remot Chunghop yang perlu kamu ketahui. Setiap seri remot Chunghop bisa berbeda-beda tergantung dengan mode dan fungsi yang diinginkan. Jika satu kode remot tidak berfungsi, maka kamu bisa mencoba kode-kode lain yang tersedia.

Bagikan Postingan:

Leave a Comment