Kode remot TV Akira 21 in tabung merupakan kumpulan kode khusus yang telah dibuat untuk membuka menu pengaturan pada sebuah televisi. Televisi merupakan benda elektronik yang memiliki banyak fungsi pada masyarakat.
Tidak hanya sebagai sarana hiburan, tetapi juga dapat melepas stres serta sebagai sarana edukasi. Salah satu keuntungan menggunakan televisi ini adalah sangat mudah menyebarkan informasi penting secara luas dalam satu waktu.
Mengenal Alat Pengendali Jarak Jauh untuk Televisi
Masyarakat tentu saja sudah tidak awam lagi dengan alat bernama remot. Tidak hanya berguna untuk pengguna televisi saja, tetapi banyak benda elektronik yang memanfaatkan pengendali jarak jauh untuk memudahkan penggunaan.
Contohnya adalah pendingin ruangan atau AC, kipas angin, DVD, mainan anak, bahkan hingga tirai jendela pun menggunakan remot untuk mengoperasikannya. Bisa dibayangkan remot ini memang sangat memudahkan pekerjaan, bukan?
Pada televisi, remot ini dapat digunakan untuk melakukan banyak hal. Tidak hanya mengganti saluran, tetapi juga menambah atau mengurangi volume suara, serta menjalankan banyak fungsi pada televisi tersebut. Pengendali jarak jauh ini pada umumnya membutuhkan baterai agar dapat berfungsi normal. Remot ini bekerja dengan cara mengeluarkan sinar inframerah sebagai tanda atau sinyal untuk melakukan suatu aksi.
Perkembangan terhadap remot terus dilakukan. Saat ini beberapa remot telah dilengkapi dengan sensor suara. Pengguna dapat berbicara langsung kepada remot untuk melakukan sebuah aksi. Tidak hanya sensor suara, tetapi juga ada yang dilengkapi dengan koneksi Bluetooth dan juga sensor gerak. Remot ini terbagi menjadi dua yaitu remot khusus untuk perangkat dan juga remot universal. Sesuai dengan namanya, remot universal dapat digunakan untuk banyak perangkat sekaligus.
Serba-Serbi Mengenai Remot TV
Akira merupakan salah satu merk produk elektronik yang cukup banyak digunakan masyarakat Indonesia. Pasalnya, merk ini terkenal dengan harganya yang murah tetapi kualitasnya pun terjaga. Maka tidak heran jika popularitasnya cukup baik di mata masyarakat. Jika kamu menjadi salah satu pengguna produk Akira khususnya televisi, maka wajib mengetahui kode-kode pada remot televisi Akira.
Televisi Akira terbagi menjadi dua jenis berdasarkan model, yaitu televisi LED dan juga televisi tabung. Televisi tabung ini sudah sangat lama digunakan oleh masyarakat, kemudian hadir TV LED dengan desain yang lebih elegan serta modern. Meskipun begitu, masih banyak masyarakat yang bertahan menggunakan TV tabung tersebut. Baik TV LED maupun tabung Akira akan dilengkapi dengan remot khusus. Namun bagaimana jika remot tersebut hilang?
Solusinya adalah kamu dapat membeli remot universal di toko elektronik terpercaya. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, remot universal ini dapat digunakan untuk banyak perangkat termasuk TV tabung Akira. Maka dari itu, pengetahuan tentang kode TV tabung Akira akan menjadi sangat penting. Kode ini akan sangat membantu untuk menjalankan fungsi televisi tanpa kehadiran sang remot utama.
Merawat Remot TV Agar Awet dan Tahan Lama
Remot menjadi bagian penting dalam mengoperasikan televisi. Meskipun ukurannya kecil, tetapi fungsi dari remot ini sendiri sangatlah penting. Maka dari itu, merawat remot sepenuh hati menjadi kewajiban pemilik televisi. Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk merawat remot televisi kesayanganmu.
Hal pertama adalah lokasi penyimpanan remot. Lokasinya harus memiliki suhu ruang yang tepat dan juga jauh air. Hal ini dilakukan agar remot terhindar dari percikan air yang dapat menyebabkan korslet. Usahakan untuk menyediakan wadah khusus remot. Tidak jarang remot diletakkan sembarang begitu saja, tentunya hal itu menjadikan remot riskan untuk terinjak atau tidak sengaja terlindas. Pada saat hal tersebut terjadi, dikhawatirkan remot akan hancur dan rusak.
Penggunaan wadah tersebut juga memudahkan pengguna. Selain aman dari injakan atau percikan air, kamu juga terhindar dari kejadian remot hilang. Selain itu, remot juga terhindar dari paparan debu yang dapat merusak komponen. Apabila remot terlanjur rusak ataupun hilang, maka kamu harus membeli remot baru, baik remot asli sesuai merk maupun menggunakan remot universal saja.
Cara Mengatur Kode Remot TV Akira Tabung
Setelah membeli remot TV universal, hal pertama yang harus dilakukan adalah memastikan baterai sudah terisi sehingga remot dapat segera digunakan. Setelah baterai aman, maka kamu tidak bisa langsung menikmati tayangan televisi.
Hal ini dikarenakan antara remot dengan televisi belum bersinergi. Oleh karena itu harus dilakukan pengaturan dengan menggunakan kode remot yang ada. Caranya pun sangat mudah dan bisa kamu coba sendiri.
Terdapat banyak kode remot Akira dengan model TV tabung, antara lain 103, 213, 073, 015, 147, 182, 016, 115, 224, 124, 181, 178, 104, 151, dan juga 140. Kode ini dapat kamu tulis dan simpan untuk penggunaan di masa yang mendatang.
Setelah itu kamu dapat menekan tombol Set dan juga tombol Power. Tunggu beberapa saat hingga lampu indikator pada remot tersebut menyala. Setelah lampu indikator menyala, maka kode remot sudah bisa diinput.
Kamu dapat memilih salah satu dari beberapa kode remot Akira TV tabung di atas. Setelah memilih satu kode, maka segera tekan 3 digit angka tersebut pada remot. Apabila setelah kode remot dimasukkan lampu indikatornya mati, maka hal itu menjadi pertanda bahwa pengaturan telah berhasil dilakukan. Remot TV tersebut sudah bisa kamu gunakan langsung untuk mengoperasikan TV kesayanganmu.
Pentingnya Kode Remot TV
Seperti yang telah kamu pahami di atas, menggunakan remot memang sangat mempermudah pekerjaan. Namun jika remot tersebut mengalami kerusakan, tentu saja kamu harus membeli remot baru, bukan? Remot asli memiliki harga yang cukup mahal jika dibandingkan remot TV universal. Maka dari itu, biasanya masyarakat luas lebih memilih menggunakan remot universal untuk menghemat pengeluaran.
Menggunakan remot universal mengharuskan pengguna mengetahui kode remot. Namun mengapa kode remot tersebut tidak dicantumkan bebas di buku panduan? Hal ini dikarenakan kode ini bagaikan kunci untuk melakukan pengaturan. Jika kamu asal menggunakan kode ini, kemungkinan terburuk dapat terjadi pada perangkat televisimu. Beberapa di antaranya adalah gambar hilang, warna kacau balau, gambar bergeser bahkan amburadul tidak proporsional, suara hilang, siaran tidak masuk, atau parahnya adalah televisi mati total.
Tentunya kamu tidak ingin hal tersebut terjadi, bukan? Niat hati ingin menghemat, jika dilakukan secara asal-asalan maka malah terjadi kerusakan yang fatal. Oleh karena itu, jika kamu merasa tidak yakin untuk mengutak-atik televisi sendiri pada saat terjadi eror, sebaiknya panggil ahlinya saja. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir terjadinya penambahan kerusakan.
Demikian penjelasan mengenai kode remot TV Akira 21 in tabung. Setelah mengetahui hal tersebut, tentunya pengetahuan kamu lebih banyak terkait kode remot. Kamu dapat memanfaatkan maupun menerapkan ilmu tersebut untuk mengoperasikan televisi. Tentunya pastikan jika ada hal yang tidak dimengerti, sebaiknya meminta bantuan teknisi ahli yang sudah terjamin kualitasnya. Hal ini dilakukan agar tidak terjadi kerusakan yang merugikan pada perangkat televisi.