Cara Menggunakan Kulkas Baru yang Baik Dan Benar

Pada saat Anda membeli kulkas yang baru, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan. Salah satunya adalah tentang bagaimana cara menggunakan kulkas baru agar bisa awet dan tahan lama.

Hal seperti itu memang sebenarnya terlihat sepele saja. Namun apabila itu diabaikan, maka bisa saja kegembiraan Anda setelah membeli kulkas baru bisa menghilang dalam waktu yang singkat.

Sebab perlakuan yang salah pada kulkas baru dapat menyebabkan beberapa masalah. Untuk itu, perhatikan informasi berikut agar kulkas baru bisa digunakan dengan baik dan benar.

Cara Menggunakan Kulkas Baru

Cara Menggunakan Kulkas Baru

Sebenarnya, apabila membahas cara pemakaian kulkas baru merek apa saja, maka tidaklah jauh berbeda. Berikut ini adalah beberapa perlakuan yang harus dilakukan agar kulkas baru Anda bisa berada dalam kondisi terbaik.

1. Pilih Lokasi Kulkas yang Tepat

Pada saat kulkas baru dibeli, tentu suhu pada alat tersebut posisinya netral. Agar dingin yang dihasilkan kulkas nanti bisa optimal, maka Anda perlu memilih posisi kulkas yang benar.

Kulkas dapat diletakkan pada posisi tempat yang suhunya tidak terlalu panas. Pasalnya jika lokasi kulkas suhunya terlalu panas, maka dapat memengaruhi suhu di dalam kulkas menjadi lebih tinggi.

Apabila hal tersebut terjadi, tentu pendinginan dari mesin kulkas tidak akan optimal. Oleh karena itu, letakkanlah posisi kulkas di tempat yang teduh agar proses pendinginan mesin dapat berjalan maksimal.

2. Kosongkan Kulkas

Cara berikutnya dalam menggunakan kulkas baru adalah dengan mengosongkan isinya terlebih dahulu. Hal ini perlu diperhatikan terutama bagi Anda yang belum paham betul cara menyalakan kulkas baru.

Namun sepertinya hal tersebut tidak dapat segera dilakukan setelah kulkas baru datang. Sebaiknya biarkanlah kulkas berada dalam keadaan kosong, terbuka, dan tidak terhubung dengan saluran listrik.

Baca Juga:  Kenapa Kulkas Tidak Dingin dan Tidak Bunyi, Caritahu Penyebab dan Atasinya

Dengan melakukan hal tersebut, maka suhu yang ada di dalam kulkas bisa disamakan dengan suhu ruangan. Proses perlakuan kulkas baru seperti ini bisa dilakukan paling tidak selama 3 jam setelah kulkas baru tiba.

3. Isi Barang Sesuai Tempatnya

Saat kulkas sudah diberikan waktu untuk adaptasi dengan lingkungan rumah, maka berikutnya mesin bisa mulai dihidupkan. Pada saat hendak memasukkan berbagai barang, pastikan diletakkan sesuai dengan tempat seharusnya.

Sebagai contoh, jika memasukkan telur, maka bisa ditaruh di samping pintu kulkas. Dengan menempatkan barang sesuai posisinya dapat membantu proses pendinginan di dalam kulkas berjalan secara lancar.

Selain itu, menempatkan barang sesuai posisinya juga dapat mencegah terjadinya kerusakan interior kulkas. Dengan begitu, kualitas kulkas baru Anda dapat bertahan dalam waktu yang cukup lama.

4. Posisi Kulkas Harus Vertikal

Dalam meletakkan kulkas, sudah seharusnya posisinya dalam keadaan vertikal. Posisi vertikal tersebut dapat membuat mesin kompresor yang terdapat pada kulkas baru Anda tetap terjaga dan aman.

Seperti diketahui, mesin kompresor ini merupakan jantung utama dalam proses pendinginan di dalam kulkas. Jadi, jangan pernah coba-coba untuk meletakkan posisi kulkas dalam keadaan horizontal jika Anda ingin kulkas bisa awet.

5. Pindahkan Kulkas dengan Hati-Hati

Berikutnya, cara menggunakan kulkas yang dapat Anda perhatikan adalah pada saat proses pemindahan. Hal ini harus dilakukan secara hati-hati agar kulkas tidak terkena panas dari barang yang terdapat di sekelilingnya.

Cara tersebut perlu diperhatikan karena lingkungan sekitar juga dapat memengaruhi suhu di dalam kulkas. Apabila dipindahkan secara hati-hati, maka suhu pendinginan di dalam kulkas tidak akan mengalami gangguan.

6. Diamkan Setelah Datang

Pada umumnya, banyak orang yang menanyakan tentang berapa lama kulkas baru boleh dinyalakan. Menjawab pertanyaan tersebut, tentu kulkas yang baru saja datang dan sampai di rumah tidak boleh langsung dinyalakan.

Baca Juga:  5 Cara Aktivasi K Vision Gratis dengan Mudah

Seperti yang telah disebutkan di awal, kulkas perlu didiamkan dulu paling tidak selama 3 jam. Setelah itu, pastikan juga bagian kabel dan mesin bisa berjalan sesuai dengan seharusnya.

Apabila sudah didiamkan pada kurun waktu tersebut, maka secara hati-hati kulkas bisa mulai dihidupkan. Setelah itu, Anda dapat mencoba untuk memasukkan beberapa barang ke dalam kulkas.

7. Atur Suhu Kulkas

Berikutnya, cara pemakaian kulkas baru yang perlu Anda ketahui adalah aturlah suhu kulkas dengan pas. Hal ini bisa dilakukan dengan melakukan peningkatan suhu secara bertahap dalam kurun waktu tiap 30 menit.

8. Hidupkan Kulkas Selama 3 Jam

Selain memberikan perlakuan sebelum digunakan, Anda juga harus memperhatikan tentang cara menghidupkan kulkas baru dengan benar. Paling tidak, setelah dinyalakan berikan waktu sekitar 3 jam sebelum Anda mulai memasukkan barang ke kulkas.

Hal ini dilakukan agar memastikan bahwa suhu yang terdapat di dalam kulkas sudah stabil. Apabila memang suhu sudah memungkinkan, maka proses pendinginan di dalam kulkas dapat berjalan secara lebih baik.

9. Rajin Dibersihkan

Meskipun masih baru beli, pada awal pemakaian Anda sudah sewajarnya melakukan pembersihan isi kulkas secara rutin. Paling tidak, pembersihan kulkas tersebut dilakukan selama satu kali dalam seminggu.

Alasannya, kebersihan di dalam kulkas dapat memengaruhi dari kinerja mesin pendingin. Jadi, pada saat dibersihkan secara rutin, pendingin yang ada di dalam kulkas dapat bekerja lebih baik sehingga akan awet.

10. Membersihkan Kondensor

Bagian kondensor kulkas merupakan salah satu bagian terpenting yang terdapat pada kulkas. Namun, nyatanya keberadaan dari alat kondensor tersebut terkadang kurang diperhatikan atau bahkan dilupakan oleh para penggunanya.

Padahal, saat kondensor tersebut banyak kotoran menumpuk, dapat menyebabkan hal fatal pada kulkas Anda. Oleh karena itu, dalam merawat kulkas baru, sebaiknya Anda membersihkan bagian kondensor tersebut secara rutin agar kulkas tetap dapat bekerja optimal.

Baca Juga:  Aplikasi Grosir Sembako dan Intip Tips Memulai Usahanya

Mengapa Kulkas Baru Tidak Dingin?

Salah satu masalah yang cukup banyak dialami oleh orang yang baru membeli kulkas adalah kulkas tidak dingin. Untuk mengatasi hal tersebut, Anda bisa menyimak beberapa informasi penting yang ada di bawah ini.

1. Cek Aliran Listrik

Apabila kulkas tidak dingin, maka Anda bisa mengecek pada aliran listriknya. Meskipun terlihat sepele, namun hal ini bukan tidak mungkin menjadi penyebab dari kulkas yang baru dibeli tidak dingin.

Untuk pengecekan aliran listrik, bisa dilakukan dengan mengecek lampu pada saat pintu kulkas dibuka. Apabila lampu tidak menyala, maka bisa cek bagian kabel listrik apakah sudah terpasang dengan baik atau belum.

2. Cek Petunjuk Kulkas

Pada saat kulkas yang baru dibeli tidak dingin, Anda bisa melihat pada buku manual yang disertakan. Umumnya, di dalam buku manual tersebut terdapat beberapa solusi saat ada masalah pada pemasangan kulkas.

3. Periksa Kembali Termostat

Biasanya, kulkas yang baru beli diatur pada suhu 1 sampai 2 derajat celsius. Namun, suhu tersebut bisa saja berubah karena adanya aktivitas barang di dalam kulkas yang menyentuh bagian termostat.

Oleh karena itu, pada saat kulkas jadi tidak dingin, Anda bisa mencoba cek di bagian termostat. Apabila memang terdapat pergeseran pengaturan suhu, maka bisa dilakukan pengaturan ke suhu yang diinginkan.

Demikianlah penjelasan mengenai cara menggunakan kulkas baru yang baik dan benar. Semoga cara di atas dapat membantu Anda dalam menjaga kondisi kulkas agar kualitasnya bisa bertahan dalam jangka waktu pemakaian panjang.

Bagikan Postingan:

Leave a Comment