Kulkas 1 Pintu Berapa Watt? Ini Penjelasannya dan Merawatnya

Salah satu pertanyaan yang kerap muncul adalah kulkas 1 pintu berapa watt. Hal tersebut bukan hal asing mengingat perhitungan watt sangat berpengaruh terhadap biaya listrik yang harus dibayarkan setiap bulannya.

Seperti kita ketahui, kulkas merupakan peralatan elektronik yang memiliki konsumsi daya listrik cukup besar. Tanpa perhitungan matang, bisa-bisa alat ini membuat tagihan listrik menjadi membengkak cukup parah.

Oleh karena itu, pada kali ini akan dibahas secara lengkap mengenai watt dari kulkas yang bisa Anda jadikan sumber referensi. Dengan begitu, penggunaan kulkas di rumah akan menjadi lebih efisien dan tidak terlalu memakan biaya listrik yang besar.

Sekilas Tentang Watt Kulkas

Kulkas 1 Pintu Berapa Watt

Sebelum berlanjut ke pembahasan mengenai berapa watt kulkas satu pintu, Anda perlu mengetahui terlebih dahulu bagaimana prinsip dari watt atau daya pada kulkas. Watt adalah satuan ukuran yang menunjukkan daya listrik.

Daya tersebut merupakan kebutuhan listrik agar sebuah perangkat elektronik bisa berfungsi dengan normal. Pada dasarnya, setiap perangkat elektronik mempunyai kebutuhan daya berbeda-beda, mulai dari televisi, rice cooker, hingga kulkas.

Bahkan, satu alat elektronik seperti kulkas saja juga mungkin memiliki Watt berbeda tergantung dari merek dan jenisnya. Watt untuk kulkas 2 pintu tentu berbeda dengan satu pintu karena biasanya akan cenderung lebih besar.

Hal tersebut juga berlaku untuk lemari es yang mempunyai sistem defrost. Kulkas tersebut akan membutuhkan daya lebih besar karena menggunakan elemen pemanas. Jadi, daya ini harus Anda perhatikan saat menggunakan perangkat elektronik.

Berapa Daya Kulkas 1 Pintu?

Seperti telah disebutkan sebelumnya, kulkas satu pintu bisa memiliki watt berbeda tergantung dari mereknya. Namun, pada umumnya kulkas satu pintu mempunyai daya kisaran 50 hingga 90 watt. Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah beberapa data watt dari kulkas 1 pintu.

Baca Juga:  Berapa Watt Kulkas Polytron 1 Pintu? Ini Jawaban dan Cara Menghematnya

1. Kulkas Aqua

Salah satu merek kulkas 1 pintu yang cukup populer adalah merek Aqua. Lantas, kulkas Aqua 1 pintu berapa watt? Untuk merek Aqua dengan seri Aqr-D181 mempunyai daya sebesar 60 watt. Sementara itu, pada seri lainnya dengan jenis yang sama mungkin tidak akan jauh berbeda.

2. Kulkas Panasonic

Selanjutnya adalah kulkas Panasonic. Perusahaan yang bergerak di produksi perangkat elektronik ini juga memiliki berbagai seri kulkas, salah satunya adalah kulkas satu pintu. Kulkas Panasonic 1 pintu berapa watt?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, ada satu sampel yaitu Panasonic seri NR 191 yang memiliki konsumsi daya sebesar 82 watt. Kulkas yang dibanderol dengan harga sekitar 2 juta rupiah ini memang mempunyai daya lebih tinggi dibandingkan merek Aqua di atas.

3. Kulkas Hisense

Berikutnya, kulkas Hisense berapa watt? Untuk seri RR120D4IGN, kulkas tersebut mempunyai daya sekitar 80 watt dan dibanderol dengan harga sekitar 1,3 juta rupiah. Jadi, bisa dibilang daya kulkas ini hampir sama dengan Panasonic NR 191.

3. Kulkas Lainnya

Selain tiga merek kulkas di atas, masih ada beberapa daftar lainnya dengan watt yang berbeda-beda. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa menyimak daftar berikut ini.

  • Changhong CBC 50 memiliki daya 50 Watt
  • Samsung RR-18 R1000SA memiliki daya 113 Watt
  • Toshiba GR RD121CC DMF memiliki daya 220 Watt
  • SANKEN SK-V memiliki daya 72 Watt
  • Maspion URG-168 LE memiliki daya 69 Watt

Berapa Watt Kulkas 1 Pintu Merek Sharp?

Sharp merupakan salah satu merek kulkas yang cukup populer di Indonesia. Setiap seri memiliki daya yang berbeda-beda. Jadi, Anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan. Berikut ini adalah beberapa contoh daftarnya.

  • SJX-167 mempunyai daya 87 Watt
  • SJ-X165MG mempunyai daya 84 Watt
  • SJN 162 D mempunyai daya 84 Watt
  • SJ-N182N mempunyai daya 60 Watt
  • SJN 192NHS mempunyai daya 60 Watt
  • SJ 166 ND mempunyai daya 55 Watt
  • SJX 197WDW mempunyai daya 90 Watt
  • SJX 167 mempunyai daya 84 Watt
Baca Juga:  Ukuran TV 75 Inch Berapa CM? Berikut Jawabannya

Kulkas 1 Pintu Berapa Watt untuk Merk Polytron?

Selain Sharp, Polytron juga kerap menjadi pilihan utama masyarakat di Indonesia. Untuk melihat daya yang dimiliki setiap seri, Anda bisa memperhatikan daftar di bawah ini.

  • PRB 159 memiliki daya 65 Watt
  • 18MTR memiliki daya 60 Watt
  • PRA-18PLX memiliki daya 64 Watt
  • Belleza PRB 179 memiliki daya 75 Watt
  • PRA 16 OL memiliki daya 75 Watt

Cara Mengetahui Daya Kulkas 1 Pintu

Mungkin merek kulkas yang Anda cari tidak ada di dalam daftar di atas. Namun, Anda tidak perlu khawatir mencari tahu kulkas 1 pintu berapa watt karena caranya sangat mudah. Pertama, Anda bisa mengeceknya melalui box kemasan ketika pembelian.

Akan tetapi, apabila membeli dalam kondisi second, mungkin Anda tidak akan bisa melihat hal tersebut. Sebagai solusinya, silakan tanyakan kepada penjual terkait dengan Watt kulkas tersebut. Selain itu, Anda juga bisa mengecek pada bagian belakang kulkas khususnya di bagian label.

Cara Menghemat Daya Kulkas

Setelah mengetahui daftar watt kulkas 1 pintu di atas, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk menghemat konsumsi daya. Hal tersebut dikarenakan konsumsi daya listrik kulkas cenderung tinggi dan bisa menyebabkan tagihan listrik membengkak.

1. Tidak meletakkan di dekat dinding

Meskipun terlihat sepele, namun pemilihan lokasi untuk menempatkan kulkas memiliki dampak yang cukup signifikan. Sebaiknya jangan meletakkan kulkas di dekat dinding. Hal tersebut dikarenakan suhu kulkas akan menjadi lebih cepat panas.

Setidaknya berikan jarak sekitar 1 meter dari dinding. Apabila terdapat masalah pada kabel yang terlalu pendek, silakan gunakan terminal tambahan. Cara ini akan membantu kulkas Anda tidak cepat panas karena sirkulasi udara yang baik.

Baca Juga:  Tips Pasang Antena TV LED Biar Jernih Paling Ampuh

2. Menggunakan sesuai kapasitas

Kulkas dengan satu pintu memang memiliki kapasitas yang lebih kecil dibandingkan dua pintu. Hal tersebut dikarenakan bagian penyimpanan dan freezer terletak pada pintu yang sama. Oleh karena itu, usahakan untuk menggunakan kulkas sesuai kapasitas.

Jangan menyimpan terlalu banyak bahan makanan dan minuman hingga penuh karena hal tersebut bisa menyebabkan sirkulasi udara di dalam menjadi terganggu. Selain menyebabkan konsumsi listrik meningkat, efek yang bisa ditimbulkan adalah kulkas menjadi kurang dingin.

3. Memeriksa kondisi pintu

Jika usia kulkas Anda sudah cukup lama, cobalah perhatikan bagian pintu apakah terdapat kerusakan pada bagian karet. Karet pintu yang rusak dapat menyebabkan udara dingin di dalam bocor ke luar ruangan dan membuat konsumsi daya listrik meningkat.

4. Membersihkan secara rutin

Terakhir, untuk menjaga kinerja kulkas tetap optimal, lakukan pembersihan secara rutin. Setidaknya, bersihkan kulkas dari kotoran sisa makanan atau debu minimal satu bulan sekali. Apabila terdapat freezer yang memiliki bunga es, bersihkan dengan cara mematikan kulkas terlebih dahulu hingga mencair.

Jadi selain mengetahui kulkas 1 pintu berapa watt, Anda juga perlu menyadari bahwa perawatan dan penggunaan juga berpengaruh terhadap konsumsi listrik. Walaupun jumlah watt cenderung kecil, namun penggunaan yang tidak wajar tetap akan menyebabkan tagihan listrik tinggi. Oleh karena itu, pastikan Anda juga melakukan perawatan kulkas dengan benar.

Bagikan Postingan:

Leave a Comment