Cara Mengisi Freon Kulkas Sendiri di Rumah dengan Aman

Di dalam lemari pendingin freon termasuk salah satu komponen yang sangat penting. Hal itu dikarenakan freon memiliki fungsi untuk memastikan agar suhu di dalam kulkas tetap dingin.  Itu artinya jika suhu dalam  lemari es tidak dingin, kemungkinan besar ada permasalahan pada komponen freon.

Biasanya permasalahan yang kerap terjadi pada freon itu berupa kebocoran, akibatnya membuat isi freon menjadi kosong sehingga lemari es tidak dingin. Dalam hal ini untuk mengatasinya bisa dilakukan dengan cara melakukan pengisian ulang cairan freon. Lantas bagaimana cara mengisi freon kulkas itu?.

Beberapa Peralatan yang Perlu Disiapkan Ketika Ingin Mengisi Freon Kulkas

Sebelum memutuskan untuk mengisi freon kulkas secara sendiri di rumah, pastikan terlebih dahulu kamu telah menyiapkan beberapa peralatannya. Dengan menyiapkan terlebih dahulu peralatannya nantinya bisa membuat proses pengisian freon bisa berjalan lancar tanpa adanya hambatan. Adapun beberapa peralatan yang perlu disiapkan seperti berikut ini.

  • Pentil.
  • Tang.
  • Filter.
  • Mesin Tabung.
  • Methyl.
  • Tutup botol mineral.
  • Manifold Gauge.
  • Feron.

Untuk mendapatkan alat-alat di atas kamu bisa membelinya di toko elektronik terdekat dari rumah maupun di marketplace. Namun agar bisa melihat kondisinya langsung disarankan untuk membelinya di toko elektronik terdekat dari rumah.

Cara Mengisi Freon Kulkas

6 Cara Mengisi Cairan Freon pada Lemari Pendingin

Sebenarnya cara mengisi freon kulkas itu tidaklah serumit seperti apa yang kamu bayangkan sebelumnya. Di mana untuk melakukan pengisian ulang cairan freon itu dapat dilakukan cukup dari rumah tanpa harus repot-repot menghubungi tukang service sehingga bisa menghemat pengeluaran. Adapun langkah-langkah mengisi cairan freon di rumah seperti berikut ini.

Melepaskan Pentil dari Pipa

Langkah pertama yang perlu kamu lakukan ketika ingin mengisi ulang cairan freon pada kulkas yaitu melepaskan pentil dari pipanya. Sebelum memulai untuk melepaskan pentil itu, sebaiknya lepaskan terlebih dahulu karet yang ada di dalamnya.

Baca Juga:  5 Tips Mudah Agar Suara Bass Empuk dan Enak Didengar

Hal itu bertujuan untuk menghindari kerusakan. Untuk karetnya sendiri biasanya ditandai dengan pipa pendek yang tidak terhubung ke sistem lemari pendingin.

Menuangkan Methly

Apabila pentil dari pipa itu sudah berhasil terlepas, maka kamu bisa langsung menuangkan cairan Methyl itu ke tutup botol air mineral. Perlu diketahui bahwa ketika menuangkan cairan tersebut harus dilakukan secara hati-hati agar nantinya tidak tumpah.

Menghidupkan Kompresor

Tahap berikutnya silahkan untuk menghidupkan kompresor pada lemari pendingin tersebut. Hal ini bertujuan untuk memastikan apakah ada aliran refrigeran yang tersumbat atau tidak. Jika setelah dipastikan aliran itu tidak tersumbat, maka kamu bisa langsung mengelas filter ke pipa kondensor tersebut. Kemudian las juga kedua pipa kapiler ke filter.

Mengecek kebocoran

Setelah itu silahkan untuk memasang selang manifold gauge berwarna biru  pada bagian pentil pengisian refrigeran. Dalam hal ini pastikan kamu telah memasangnya dengan benar dan kuat. Jika sudah selesai bisa melanjutkan proses berikutnya dengan cara memasang selang berwarna kuning di tabung refrigeran.

Apabila semuanya sudah berhasil terpasang dan tekanan refrigeran menunjukkan angka 0 atau ke arah vacuum, maka bisa dipastikan ada kebocoran di bagian tersebut. Dalam hal ini segeralah untuk mengecek sistem pemipaan pada lemari pendingin tersebut. Adapun langkah-langkah mengeceknya seperti berikut ini.

  • Pertama silahkan untuk menghubungkan terlebih dahulu mainfold ke bagian pengisian kulkas.
  • Kemudian silahkan untuk menghubungkan selang manifold itu dengan kompresor tembak.
  • lalu hidupkan kompresor itu dan lihat jarum manifold.
  • Apabila tekanan pada jarum itu sudah naik bisa dipastikan kebocoran telah berhasil diatasi.
  • Dalam hal ini silakan untuk memeriksa kembali apakah masih ditemukan kebocoran atau tidak dengan cara memberi air sabun di setiap lubang pipa kondensor dan evaporator.
Baca Juga:  Kode Remot TV Akira 21 in Tabung, Simak Penjelasannya Berikut!

Melakukan proses Pemvakuman

Proses berikutnya yang perlu kamu lakukan yaitu pemvakuman. Untuk memulai proses pemvakuman ini kamu hanya perlu menyalahkan terlebih dahulu mesinnya. Kemudian membuka kran warna biru, lalu tutup kran berwarna merah. Untuk lebih jelasnya bagaimana proses pemvakuman itu langsung saja baca langkah-langkah berikut ini.

  • Langkah pertama silahkan untuk menghidupkan terlebih dahulu mesin vacuum.
  • Setelah itu bukalah kran berwarna biru.
  • Kemudian tutuplah keran berwarna merah yang berada di bagian manifold gauge.
  • Tahap berikutnya silahkan untuk menunggu beberapa menit hingga tekanan mencapai angka negatif 29 hingga negatif 30 Psi.
  • Jika tekanannya sudah mencapai angka tersebut, bisa langsung menutup kran berwarna biru dan mematikan mesin vacuum.
  • Namun jika jarum pada manifold itu tidak menunjukkan tanda-tanda perubahan, bisa disimpulkan bahwa ada kebocoran pada pemipaannya.

Melakukan Pengisian Refrigeran

Tahap terakhir yang perlu kamu lakukan yaitu mengisi Refrigerant. Namun sebelum memulai proses ini perlu diketahui bahwa jika kamu menggunakan kulkas Refrigeran R 134a, maka bentuk kemasan tabungnya memiliki warna biru muda. Adapun langkah-langkah melakukan pengisian Refrigerant seperti berikut ini.

  • Tahap pertama silahkan untuk memasang selang berwarna biru manifold gauge ke bagian pentil pengisi.
  • Setelah itu pasanglah selang berwarna kuning ke tabung Refrigeran R 134a.
  • Kemudian silahkan untuk membuka kran pada tabung Refrigeran tersebut. Hal ini bertujuan untuk membuang angin yang ada di selang warna kuning.
  • Jika sudah selesai, kamu bisa membuka pentil selang berwarna kuning. Dalam hal ini bukalah selang berwarna kuning itu hingga ada angin yang keluar.
  • Selanjutnya tutup kembali pentil tersebut.
  • Lalu isilah Refrigeran sedikit demi sedikit dengan cara membuka kran manifold berwarna biru hingga mencapai 2 psi.
  • Apabila isinya sudah mencapai 2 psi, bisa langsung menutup keran berwarna biru itu.
  • Tahap berikutnya buka kembali kran selang pada tabung Refrigeran tersebut secara hati-hati.
  • Terakhir proses pengisian ulang freon kulkas selesai dilakukan.
Baca Juga:  Cara Perhitungan Resistor dan Fungsi-fungsinya

Perlu  diketahui bahwa ketika membuka kran itu pastikan jangan sampai jarumnya melewati angka 10. Pasalnya jika melewati angka 10 kemungkinan besar pipa kondensor itu sudah mulai terasa hangat. bukan hanya itu saja namun hawa hangat di sekitar pipa juga sudah mulai menyebar ke bawah.

Mengetahui Cara Kerja dari Freon Kulkas

Agar nantinya kamu tidak lagi menyepelekan keberadaan komponen penting itu pada lemari pendingin, maka perlu mengetahui cara kerja dari freon. Adapun cara kerja dari freon di lemari pendingin itu seperti berikut ini.

  • Pertama kompresor akan menaikkan uap yang terdapat pada freon.
  • Kemudian uap itu akan didorong menuju bagian luar kulkas.
  • Nantinya gas panas yang ada di bagian koil itu akan memenuhi semua tempat di lemari pendingin.
  • Setelah itu freon kulkas yang wujudnya sudah berubah menjadi air akan mengalir ke bagian coil di dalam lemari pendingin.
  • Tahap berikutnya freon akan menyerap panas di dalam kulkas dan mengeluarkannya menjadi udara yang suhunya dingin.
  • Terakhir freon akan menguap menjadi gas dan mengalir Kembali menuju kompresor. Nantinya proses itu akan berlangsung secara berulang-ulang kali.

Demikianlah ulasan singkat tentang cara mengisi  kulkas dari rumah yang bisa kamu coba sendiri.

Bagikan Postingan:

Leave a Comment