Cara Pengaturan Antena Telkom 4 Terbaru 2024

Dengan pengaturan antena Telkom 4 secara tepat maka bagian receiver parabola mampu menerima frekuensi siaran TV satelit dengan benar. Sebab apabila Anda justru salah dalam melakukan pengaturan maka tidak akan bisa menerima sinyal Telkom tersebut.

Adapun fungsi pengaturan antenna tersebut pada sebuah receiever adalah buat menyetel frekuensi kerja dari tuner receiver sehingga mampu menerima sekaligus mengolah sinyal. Sinyal tersebut berasal dari komponen Inb.

Perlu diingat juga bahwa pengaturan satelit Telkom 4 terbaru 2021 ataupun pada versi lainnya sebaiknya harus dilakukan dengan teliti serta sabar. Jika Anda masih bingung bagaimana prosedur dalam melakukannya, maka silahkan simak penjelasannya berikut ini.

Cara Pengaturan Antena Telkom 4 Terbaru

Cara Pengaturan Antena Telkom 4 Terbaru

Perlu diketahui bahwa Telkom 4 sendiri merupakan sebuah satelit komunikasi dimana menyediakan layanan televisi satelit berkualitas tinggi yang ada di Indonesia. Tetapi agar siaran televisi yang berasal dari Telkom 4 tersebut bisa berjalan dengan baik maka dibutuhkan pengaturan antena dengan tepat dan benar.

Apabila pengaturan satelit Telkom 4 sudah benar, maka pengguna akan melihat adanya level sinyal mencapai 60%. Dengan informasi tersebut maka dapat menunjukkan bahwa receiver sudah terhubung dengan Inb parabola secara tepat.

Tetapi tidak sedikit dari Anda tentu masih bingung bagaimana cara melakukan pengaturannya bukan? jangan khawatir! Karena kami sudah menyiapkan informasi lengkap dibawah ini sebagai bawah rujukan.

Dengan Menambahkan Satelite Telkom 4

Untuk memulai menangkap sinyal dari siaran ini, maka terlebih dahulu harus menambahkan satelit Telkom 4 terlebih dahulu. Adapun cara menambahkan satelit Telkom 4 dapat dilakukan dengan mudah dan praktis.

Berikut ini beberapa langkah yang bisa dilakukan buat menambahkan satelit tersebut:

  • Silahkan pilih tombol menu yang terdapat pada remote recever
  • Tab pada pilihan daftar satelit dan cek apakah sudah tersedia satelit Telkom 4 ataukah belum
  • Jika ternyata belum tersedia, pengguna dapat menekan tombol tambah buat menambahkan satelit baru
  • Silahkan input Nama SAtelit Telkom 4 dan garis bujur 108.0oE
  • Jika sudah, lanjut tekan simpan buat menyimpan settingan.
Baca Juga:  Mengenal Flyback dan Persamaan Flyback TV Lengkap

Menambahkan Transponder Yang Baru

Apabila Anda sudah berhasil menambahkan satelit baru ke dalam daftar satelit recever, maka tahap berikutnya agar bisa menangkap sinyal yakni memasukkan frekuensi transponder. Untuk tahap berikutnya, Anda dapat masuk ke menu pengaturan recever terlebih dahulu.

Perlu diketahui juga bahwa frekuensi transponder tersebut sebaiknya juga harus diatur dengan benar sehingga dapat bekerja dengan optimal. Berikut ini beberapa tahapan yang bisa diterapkan buat melakukan pengaturan:

  • Silahkan lakukan pengecekan dahulu, apakah transponder sudah tersedia ataukah belum
  • Kalau ternyata belum tersedia transpondernya, maka dapat segera menambahkannya dahulu. Silahkan tekan tombol tambah merah yang terdapat pada receiver
  • Selanjutnya, pengguna akan diminta buat mengisi frekuensi transponder yang baru
  • Untuk Telkom 4, maka pengguna dapat memasukkan frekuensi transponder: 3720 V 32272
  • Silahkan simpan buat melanjutkan ke tahap berikutnya.

Lakukan Settings Pada Antena

Masih ada pengaturan penting yang perlu dipahami oleh para penggunanya yakni settings satelit Telkom 4 terbaru terlebih dahulu. Apabila Anda melewatkan tahap satu ini, maka besar kemungkinan perangkat kesulitan buat menangkap sinyal.

Untuk memulainya, pengguna dapat menekan tombol SAT pada recever atau carilah menu pengaturan antena yang terdapat pada receiver. Jika sudah lakukan settings dibawah ini dengan benar.

  • Satelit : Telkom 4
  • Daya LNB : Pilih On atau Auto
  • Frekuensi : Pilih 5150
  • 1 : Pilih off apabila tidak menggunakan penggerak disk pada parabola
  • DiseqC 1.0 : jika pengguna tidak memanfaatkan Switch DiSeqC, maka silahkan nonaktifkan saja. Sedangkan kalau menggunakannya maka bisa memilih sesuai dengan tipe konektor switch yang sudah terkoneksi pada Inb c band
  • 22k : tab pada pilihan off apabila tidak memanfaatkan diseq 22k.

Apabila antena tersebut sudah diatur dengan baik dan benar maka akan memunculkan sejumlah tanda yakni berupa level intensitas sinyal. Kalau ternyata masih tidak mucul maka bisa dipastikan apabila pengaturannya masih salah.

Baca Juga:  Daftar Persamaan Transistor S9013 Lengkap

Jangan Lupa Atur Arah Antena

Selain mengatur tambah satelit Telkom 4 diatas, ternyata masih terdapat tahapan penting yang juga tidak boleh dilewatkan begitu saja. Yakni melakukan pengaturan pada arah antena dari parabola sehingga bisa menangkap sinyal.

Kesalahan dalam mengatur arah saja ternyata bisa menyebabkan kualitas sinyal menjadi buruk sehingga tidak akan bisa menampilkan tayangan. Untuk mengatur arah antena sendiri sangat mudah buat dilakukan, Anda bisa menyimak penjelasannya berikut ini.

  • Pasang disk parabola pada tiang tegak lurus sekaligus kokoh
  • Titik 0 pada inb parabola dapat diarahkan ke barat
  • Silahkan kendorkan semua baut pengatur sudut elevasi dan inklinasi atau tingkat kemiringan pada bagian disk
  • Anda bisa memiringkan disk parabola ke utara sekitar 2-4 derajat
  • Apabila sudah, maka disk parabola juga dapat diarahkan ke atas layaknya sebuah payung terbalik
  • Selanjutnya cobalah gerakkan disk parabola secara perlahan-lahan ke barat ataupun timur sekitar 10-30 derajat
  • Disinilah Anda juga bisa sambil melihat kualitas sinyal terlebih dahulu
  • Kalau sudah muncul level pada indikator sinyalnya, goyangkan disk hingga memperoleh kualitas sinyal sesuai kebutuhan
  • Apabila levelnya telah maksimal, maka pengguna dapat mengencangkan kembali semua baut dan mur.
  • Mulailah buat melakukan scanning sinyal terlebih dahulu.

Penyebab Tidak Ada Sinyal Pada Telkom 4

Penyebab Tidak Ada Sinyal Pada Telkom 4

Apabila Anda sudah mengikuti sejumlah cara diatas, tetapi masih belum memperoleh sinyal bisa jadi disebabkan oleh sejumlah faktor. Nah berikut ini beberapa hal yang dipercaya sebagai penyebab sinyal tersebut tidak dapat muncul.

Perubahan Kebijakan dari Pemilik Saluran

Salah satu penyebab kenapa sinyal tersebut tidak dapat muncul mungkin disebabkan karena adanya kebijakan dari pemilik saluran. Hal tersebut bukan tanpa alasan karena sejumlah saluran tv ternyata sudah mencabut hak siar channel di beberapa layanan parabola atau recever.

Baca Juga:  Mengenal Antena Dipole, Pengertian dan Cara Kerjanya

Untuk penyebab dari masalah satu ini ternyata tidak bisa diatasi oleh para pengguna. Sebab satu-satunya cara yang dapat dilakukan adalah mengganti parabola yang digunakan.

Receiver Mengalami Masalah

Penyebab lainnya adalah receiver dari parabola mengalami masalah dimana dapat ditandai dengan siaran tidak bisa ditemukan sama sekali. Untuk mengetahui apakah receiver tersebut bermasalah atau tidak adalah dengan menggunakan kabel receiver lainnya ataupun receiver parabola lainnya.

Adanya Perubahan Frekuensi

Tidak adanya sinyal pada Telkom 4 ternyata juga bisa diakibatkan karena adanya perubahan frekuensi. Biasanya masalah tersebut bisa ditandai dengan adanya beberapa channel dimana tiba-tiba hilang ataupun tidak dapat dijangkau.

Buat mengatasi masalah satu inipun ternyata sangat mudah yakni pengguna dapat mengatur ulang frekuensi pada channel yang hilang saja. Jika sudah berhasil, maka channel tersebut akan muncul kembali.

Menjadi salah satu antena yang banyak digunakan oleh pengguna parabola, maka setelan untuk antena tersebut wajib buat diketahui. Dengan pengaturan antena Telkom 4 yang kurang tepat maka dijamin tidak akan bisa menikmati tayangan secara leluasa.

Bagikan Postingan:

Leave a Comment